Ketua Karang Taruna Kecamatan Sukamulya Dampingi Bupati Tangerang Panen Jagung

Sukamulya//Infodesakita – Buupati Tangerang, H.Moch. Maesyal Rasyid, melaksanakan panen jagung di Desa Kaliasin, Kecamatan Sukamulya, Senen.20 Oktober 2025.

Bupati Tangerang dalam panen jagung tersebut didampingi oleh Karang Taruna Kecamatan Sukamulya dan merupakan bagian dari program ketahanan pangan daerah untuk meningkatkan produktivitas pertanian dan kesejahteraan masyarakat desa.

Dalam sambutannya Bupati Tangerang Maesyal Rasyid menyampaikan apresiasinya terhadap semangat para petani dan dukungan Karang Taruna. Beliau menekankan peran penting Karang Taruna dalam menggerakkan generasi muda untuk membangun desa, terutama di bidang ekonomi dan ketahanan pangan.

Ketua Karang Taruna Kecamatan Sukamulya, H. Retno Juarno, SH, juga mengatakan,Bahwa komitmennya untuk mendukung program pertanian dan kesejahteraan sosial masyarakat. Ia menyatakan kesiapannya untuk bersinergi dengan pemerintah daerah dalam memperkuat ketahanan pangan melalui kegiatan produktif di tingkat desa.

Kegiatan panen jagung ini dihadiri oleh Forkopimcam Sukamulya, Kepala Desa Kaliasin, kelompok tani, dan para pemuda Karang Taruna yang terlibat langsung dalam kegiatan pertanian. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan sinergi antara pemerintah daerah, masyarakat, dan Karang Taruna dapat terus terjalin dalam mewujudkan Sukamulya yang mandiri, produktif, dan sejahtera.(Red/Alfan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *